Yesaya 42 : 10-18; Ibrani 10 : 32-39
Selamat hari Jumat.
Jika kita menyaksikan hal yang sebenarnya tidak mungkin, tapi itu terjadi, apa yang kita katakan? Tentu kita merasa itu hal yang memukau kita, kita berteriak luar biasa. Itulah teriakan bahkan ajakan dari penulis kitab Yesaya ketika menyaksikan keselamatan dari Tuhan; Yesaya 42:13 (TB) TUHAN keluar berperang seperti pahlawan, seperti orang perang Ia membangkitkan semangat-Nya untuk bertempur; Ia bertempik sorak, ya, Ia memekik, terhadap musuh-musuh-Nya Ia membuktikan kepahlawanan-Nya. Maka Yesaya mengajak semua makhluk untuk memuji dan memuliakan Tuhan atas keselamatan dari Dia. Bagaimana ketika kita yang merupakan orang-orang yang diselamatkan, bersikap dalam hidup kita? Tekun, taat dan setia; itulah yang diperlukan dalam hidup kita beriman kepada Tuhan. Itulah yang diajakkan oleh penulis kitab Ibrani kepada pembacanya; Ibrani 10:34-36 (TB) Memang kamu telah turut mengambil bagian dalam penderitaan orang-orang hukuman dan ketika harta kamu dirampas, kamu menerima hal itu dengan sukacita, sebab kamu tahu, bahwa kamu memiliki harta yang lebih baik dan yang lebih menetap sifatnya. Sebab itu janganlah kamu melepaskan kepercayaanmu, karena besar upah yang menantinya. Sebab kamu memerlukan ketekunan, supaya sesudah kamu melakukan kehendak Allah, kamu memperoleh apa yang dijanjikan itu.Supaya jangan sampai tinggal waktu yang sangat sedikit mereka justru menjadi tidak taat. Jika demikian maka semua yang mereka perjuangkan selama ini menjadi sia-sia hanya karena mereka tidak tekun, taat dan setia.
Jadi, mari kita pun mempunyai tekun, taat dan setia kepada dalam beriman Tuhan.