GKI Sinode Wilayah Jawa Tengah

Login
Remember me

TETAP BERIMAN

Terpublikasi Wed, 20 Mar 2019   

oleh:

Daniel 3 : 19-30; Wahyu 2 : 8-11

Selamat hari Kamis.
Hidup di dunia ini tidaklah lepas dari pergumulan, dukacita dan penderitaan. Semua orang mengalaminya. Pergumulan, dukacita, penderitaan pasti juga dialami orang percaya oleh karena iman percayanya kepada Tuhan. Itulah yang dialami oleh Sadrach, Mesakh dan Abednego. Oleh karena mereka tidak mau menyembah kepada patung buatan, maka mereka dimasukkan ke dalam perapian yang menyala-nyala, bahkan yang dipanaskan tujuh kali lebih panas dari sebelumnya karena amarah raja Nebukadnezar. Namun apa yang terjadi? Di perapian itu, Tuhan menjaga mereka. Tak ada luka atau yang terbakar, padahal orang-orang yang membawa mereka terbakar karena panasnya perapian itu. Atas semua yang terjadi, raja Nebukadnezar lalu berkata: Daniel 3:28-29 (TB)  Berkatalah Nebukadnezar: "Terpujilah Allahnya Sadrakh, Mesakh dan Abednego! Ia telah mengutus malaikat-Nya dan melepaskan hamba-hamba-Nya, yang telah menaruh percaya kepada-Nya, dan melanggar titah raja, dan yang menyerahkan tubuh mereka, karena mereka tidak mau memuja dan menyembah allah mana pun kecuali Allah mereka.

Sebab itu aku mengeluarkan perintah, bahwa setiap orang dari bangsa, suku bangsa atau bahasa mana pun ia, yang mengucapkan penghinaan terhadap Allahnya Sadrakh, Mesakh dan Abednego, akan dipenggal-penggal dan rumahnya akan dirobohkan menjadi timbunan puing, karena tidak ada allah lain yang dapat melepaskan secara demikian itu."Puji-pujian kepada Tuhan, Allah Israel dinyatakan oleh raja Nebukadnezar. Jemaat Smirna, satu dari ketujuh jemaat juga mengalami penderitaan dalam hidup mereka. Tuhan tahu apa yang terjadi kepada mereka dalam hidup ini? Satu yang diajakkan kepada mereka dalam menghadapi penderitaan jemaat oleh karena secara harta mereka miskin dan difitnah oleh orang Yahudi. Mereka yang beriman diingatkan: Wahyu 2:10-11 (TB)  Jangan takut terhadap apa yang harus engkau derita! Sesungguhnya Iblis akan melemparkan beberapa orang dari antaramu ke dalam penjara supaya kamu dicobai dan kamu akan beroleh kesusahan selama sepuluh hari. Hendaklah engkau setia sampai mati, dan Aku akan mengaruniakan kepadamu mahkota kehidupan.
Siapa bertelinga, hendaklah ia mendengarkan apa yang dikatakan Roh kepada jemaat-jemaat: Barangsiapa menang, ia tidak akan menderita apa-apa oleh kematian yang kedua."Mereka diajak untuk tidak gentar dan tetap bertahan dalam iman. Mudah? Memang tidak namun semuanya itu membawa kepada kemenangan dalam beriman. 

Barangsiapa setia sampai akhir, mendapatkan mahkota kehidupan.

Doa:
Tuhan menguatkan di tengah dalam proses kehidupan sebagai orang beriman