GKI Sinode Wilayah Jawa Tengah

Login
Remember me

TUHAN YANG MENGASIHI UMAT-NYA

Terpublikasi Mon, 22 May 2017   

oleh:

Kej. 9: 8-17; Kis. 27: 39-44

Pelangi....pelangi alangkah indahmu.... pelangi.... pelangi.... ciptaan Tuhan. Lagu di atas kita kenal sejak kecil. Lagu yang memuji Tuhan bahwa Tuhanlah yang mencipta. Dan pelangi itulah yang dinyatakan sebagai tanda perjanjian antara Allah dan manusia; Kejadian 9:11-13, 17 (TB)  Maka Kuadakan perjanjian-Ku dengan kamu, bahwa sejak ini tidak ada yang hidup yang akan dilenyapkan oleh air bah lagi, dan tidak akan ada lagi air bah untuk memusnahkan bumi."Dan Allah berfirman: "Inilah tanda perjanjian yang Kuadakan antara Aku dan kamu serta segala makhluk yang hidup, yang bersama-sama dengan kamu, turun-temurun, untuk selama-lamanya: Busur-Ku Kutaruh di awan, supaya itu menjadi tanda perjanjian antara Aku dan bumi. Berfirmanlah Allah kepada Nuh: "Inilah tanda perjanjian yang Kuadakan antara Aku dan segala makhluk yang ada di bumi."Di sini pelangi bukan hanya sebagai ciptaan yang indah namun juga mengingatkan kepada Allah dan manusia bagaimana pernyataan bahwa Allah tak akan lagi melenyapkan manusia dan makhluk lain dengan air bah lagi. 

Inilah wujud kasih Allah kepada ciptaan-Nya. Dia bukan Allah yang memunahkan ciptaan-Nya sendiri. Pemeliharaan Tuhan nyata dalam kehidupan manusia. Allah mau menyatakan kasih-Nya selalu kepada kita hanya sayangnya manusia yang seringkali menghindar dari Allah, mengambil jalannya sendiri. Kapal yang dinaiki Paulus akhirnya terdampar pada sebuah busung pasir dan terkandas. Supaya para tawanan yg dibawa ke Roma termasuk Paulus tidak melarikan diri, para prajurit hendak membunuh mereka. Namun  maksud itu digagalkan oleh sang perwira dengan mengatur siapa yang mesti berenang ke daratan maka selamatlah semua, termasuk Paulus. Percayakah saudara: Tuhan mengasihi saudara? Bahwa Dia selalu merancangkan yang baik, sekalipun ada waktunya kita harus melewati saat yang tidak mudah? Tuhan mengasihi ciptaan-Nya. Dia mengasihi kita dan memberi segala kebaikan dalam hidup kita.